Studi Banding 2015


          Assalamuallaikum!! OMACHI’15 pada tanggal 03 Oktober 2015 tepatnya pada hari sabtu kemarin, kita mengadakan Studi Banding ke SMAN 1 Cisarua. Ini adalah acara Studi Banding yang kedua kalinya di OMACHI SMAN 2 Cimahi. Acara ini dilaksanakan di Aula SMAN 1 Cisarua mulai pukul 08.00 s/d 17.00 WIB. Pertama-pertama ada sambutan dari Kepala Sekolah SMAN 1 Cisarua, yang kemudian dilanjutkan oleh Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, dan dilanjutkan oleh Pembina OSIS SMAN 2 Cimahi. Setelah itu ada pemaparan kegiatan yang akan dilaksanakan pada acara Studi Banding ini.
          Acara ini dilaksanakan untuk menjalin ikatan antara OSIS-MPK SMAN 2 Cimahi dengan OSIS-MPK SMAN 1 Cisarua. Dalam kegiatan ini, kita memaparkan apa saja program kerja yang ada di kedua belah pihak, selain itu kita ada sesi tanya jawab tentang keorganisasiannya. Setelah itu kita ada sesi dimana antara MPK, Pengurus inti OSIS, dan SEKBID-SEKBID SMAN 2 Cimahi dan SMAN 1 Cisarua bertukar pikiran masing-masing. Selain itu SMAN 2 Cimahi membawa Ekskul Basket dan Futsal untuk pertandingan persahabatan.
              Studi Banding kali ini berjalan dengan khidmat dan sangat bermanfaat. Semoga OSIS- MPK SMAN 2 Cimahi dan SMAN 1 Cisarua bisa terus bekerja sama dan membangun hubungan yang bersinergi diantara kedua belah pihak.


OSIS/MPK SMAN 1 Cisarua


OSIS/MPK SMAN 2 Cimahi


Sambutan dari Ketua OSIS SMAN 1 Cisarua


Sambutan dari Ketua OSIS SMAN 2 Cimahi


Pemaparan Program Kerja OSIS/MPK SMAN 1 Cisarua dan SMAN 2 Cimahi



Diskusi antar Pengurus OSIS/MPK


Penyerahan Plakat kepada OSIS/MPK SMAN 1 Cisarua



Pertandingan Persahabatan Futsal antara SMAN 1 Cisarua dengan SMAN 2 Cimahi



Pertandingan Persahabatan Basket antara SMAN 1 Cisarua dengan SMAN 2 Cimahi

Komentar