Assalamualaikum..
Kawan.. Sebagai remaja yang baik, hendaklah waktu remaja kita digunakan untuk hal-hal yang bermanfaat seperti mencari ilmu, banyak menghafal surah Al-Qur’an, banyak beribadah, dll.
Pokoknya jadilah remaja yang produktif, yang berprestasi tidak hanya berprestasi di bidang akademis saja, namun dapat berprestasi dibidang akhlaq, berbaktilah kepada orang tuamu karena itu adalah kunci kesuksesan kita. Jangan gunakan waktu muda kita untuk hal-hal yang tidak bermanfaat dan hanya membuang-buang waktu saja. Saat ini banyak kita temui remaja yang memiliki ‘penyakit’ Galau (Hayoo.. siapa yang suka Galau,,), bersedih hati, bermurung-murung ria entah mungkin karena putus cinta ataupun karena ditolak sama orang yang dicintainya terus gag punya semangat lagi dan lebih seneng menyendiri, dan sedih terus-terusan. sebenarnya kita tidak perlu bergalau-galau dan terus-terusan bersedih, lagipula kamu harusnya bersyukur karena dengan putus cinta atau ditolak, kamu bisa lebih intropeksi diri, karena dengan begitu, kamu tidak terjerumus dalam lembah kemaksiatan yang dilarang oleh Allah seperti pacaran, pacaran dalam Islam itu sebenarnya tidak diperbolehkan, karena itu mendekati zina. Allah Ta’ala berfirman,
وَلَا
تَقْرَبُوا الزِّنَا إِنَّهُ كَانَ فَاحِشَةً وَسَاءَ سَبِيلًا
“Dan janganlah kamu mendekati
zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji. Dan suatu jalan
yang buruk.”(QS. Al Isro’: 32).
Ibnu Katsir berkata mengenai ayat di atas, “Dalam ayat ini Allah melarang hamba-Nya dari zina dan dari hal-hal yang mendekati zina, yaitu segala hal yang menjadi sebab yang bisa mengantarkan pada zina.”
Sehingga pacaran itu tidak boleh dalam Islam karena mendekati zina. Terus belum lagi pacaran itu butuh materi sehingga bikin kantong kering, Lagipula pacaran dapat mengganggu konsentrasi belajar kita kok! Percaya deh, lebih banyak madharatnya dibandingkan manfaatnya.
Kawan, sebenarnya jika kita ingin mencari cinta sejati, cinta yang paling sejati adalah Allah SWT. Allah mencintai kita apabila kita juga mencintai-Nya. Allah selalu melindungi kita dan selalu membantu kita dalam kesulitan. Maka, ayo perbagus imanmu agar senantiasa bisa memfilter berbagai ide yang bertentangan dan bahkan menentang Islam. Iman kepada Allah SWT. insyaallah akan memberikan ketahanan kita terhadap hal-hal yang bisa merusak akidah, juga dengan iman yang kuat akan bisa membentengi diri dari hal yang melanggar syariat Islam. Janganlah selalu bersedih hati. Mumpung masih muda, galilah potensi dirimu, kembangkan bakatmu, perbanyaklah bersyukur dan menuntut ilmu.
Sekalian aja nihh Tips supaya kita bisa menjadi remaja berprestasi
1.
Berlatihlah menjadi pemimpin. Jangan meragukan kemampuan dirimu
sendiri.
2.
Rajin belajar apaun yang kamu suka, asahlah itu agar menjadi
bakatmu.
3.
Jangan malas mempelajari apa yang kurang kamu suka, karena
remaja prestasi tidak pilih-pilih, semua harus bisa.
4.
Percaya diri, jangan mudah patah semangat, jangan hiraukan
kekurangan dan cibiran orang. Jadikan cibiran sebagai penyemangatmu untuk
membuktikan kepada mereka kamu BISA!
5.
Mengurangi, bahkan hilangkan kebiasaan mencontek. Mereka saja
bisa, masa kamu tidak? Itu namanya meragukan kemampuan diri sendiri.
6.
Jangan malu bertanya. Pada dasarnya semua orang punya peluang
untuk berprestasi, hanya saja terkadang mereka pemalu, rasa malu inilah yang
membuat seseorang terlihat kurang pintar, padahal mereka bisa.
7.
Cukup istirahat, sangat penting untuk menjaga kebugaran jasmani
dan rohani. Istirahat juga berguna untuk menyegarkan kembali pikiran yang
lelah.
Sekian
yaa, tetep semangat kawan, allahu akbar, wasalamualaikum..
Komentar
Posting Komentar